Friday, 19 June 2009

Migrasi OS

Ya sodara-sodara, pagi yang masih pagi banget ini, mari kita lanjutkan pekerjaan sore kemaren, yaitu.. back up data!

Data segini banyak, repot juga nge-back up nya. Malah nih CD ROM ga bisa buat nge-burning.. hardisk external juga ga disediain.. huhu.. 

Yah.. sekarang ini emang ada perintah dari Bos besar buat menggunakan open source yang legal di kantor ini, khususnya lantai 22. Saat ini open source yang direkomendasikan adalah.. LINUX.. karena selain free, ubuntu juga ga kalah bagus dibanding windows. Gak familiar sih dengan OS ini, tapi mudah2an nanti bisa terbiasa.. sedihnya, ada beberapa program yang ga bisa jalan di linux, cuma bisanya di Windows. Untuk program-program biasa yang banyak beredar sih masih bisa dicari versi linuxnya.. kayak google chrome favorit saya. tapi kalo program-program engineering yang ada disini cuma bisa jalan di windows.. sampe seorang engineer disini berniat membeli kompi kantor dan menukarnya dengan yang baru, soalnya tuh kompi ada program kompositnya yang cuma satu kali instal, harganya bisa dapet mobil satu! jadi dari pada programnya yang hilang mending kompinya dibeli aja.. yah beruntunglah orang-orang yang windowsnya ada license nya.. ga perlu dimigrasi ke linux. 

Ngomong-ngomong tentang linux, katanya sih Pada mulanya Linux adalah nama kernel atau jantung sistem operasi komputer yang dibuat pertama kali oleh Linus Torvalds pada 1991. Linus mengizinkan siapa saja untuk menggunakan, mempelajari cara kerjanya, dan mendistribusikan Linux, dengan lisensi GNU GPL (General Public License) atau lebih terkenal dengan istilah Free Software.

Saat ini, nama Linux tidak hanya digunakan untuk menyebut kernel, namun juga sistem operasi yang lengkap. Bahkan Linux juga digunakan untuk menyebut distribusi (gabungan sistem operasi dan berbagai aplikasi) atau distro Linux. Contoh distro Linux urut abjad: BlankOn, CentOS, Debian, Fedora, Gentoo, Mandriva, Mint, Nusantara, openSUSE, RedHat, Slackware, Ubuntu, Xandros, dan lain-lain.

Richard Stallman, pendiri Yayasan Free Software, mengusulkan penulisan sistem operasi Linux adalah GNU/Linux atau GNU-Linux, karena sistem operasi Linux berisi kernel Linux dan beberapa program dari projek GNU. Ada yang tidak setuju dengan Stallman, karena ada program pada sistem operasi Linux yang bukan dari projek 

GNU.

Open Source adalah istilah untuk software yang source code-nya (kode programnya) disediakan oleh pengembangnya untuk umum (terbuka) agar dapat dipelajari cara kerjanya, diubah atau dikembangkan lebih lanjut, dan disebarluaskan. Jika pembuat program melarang orang lain untuk mengubah dan atau menyebarluaskan program buatannya, maka program itu bukan Open Source, meskipun tersedia kode programnya.

Open Source merupakan salah satu syarat free software. Free Software pasti Open Source Software, namun Open Source Software belum tentu Free Software. Contoh Free Software adalah Linux. Contoh Open Source Software adalah FreeBSD. Linux yang berlisensi Free Software tidak dapat diubah menjadi berlisensi tidak Free Software, sedangkan FreeBSD yang berlisensi Open Source Software BSD-like dapat diubah menjadi tidak Open Source. FreeBSD (Open Source) merupakan salah satu dasar untuk membuat Mac OSX (tidak Open Source). www.opensource.org/licenses memuat jenis-jenis lisensi Open Source.

Apa bisa ya, linux mengalahkan Windows dan menjadi tren OS??

5 comments:

  1. Go open source!
    Meskipun saya masih bergantung pada Windows, setidaknya windows-nya asli dan berusaha untuk tidak menginstall software bajakan (kecuali terpaksa, hehehe)

    linux mengalahkan windows (dari sisi market share dan jumlah pengguna)? Saya kira tidak dalam waktu yang singkat (1-2 tahun). Dan saya yakin masing2 OS akan selalu berkembang, dan... Siapa tahu nanti windows jadi open source, hehehe

    ReplyDelete
  2. windows jd open source? amiin :-D
    saya juga dirumah pake windows yg ada licensenya
    waktu dikampus juga.. kebetulan IPB ada kerjasama dg microsoft, jd harganya terjangkau bgt untuk mahasiswa. baik ya?

    ReplyDelete
  3. Linux emang keren dan makin keren. Linux itu ga susah cuma perlu pembiasaan. Tapi sayang aplikasi grafis di linux masih kurang tapi keren banget kalo soal pemrograman. Selamat belajarnya

    ReplyDelete
  4. Linux emang keren dan makin keren. Linux itu ga susah cuma perlu pembiasaan. Tapi sayang aplikasi grafis di linux masih kurang tapi keren banget kalo soal pemrograman. Selamat belajarnya

    ReplyDelete
  5. yoi, thanx. kl ada tutorial or trik2 bagi-bagi ye..

    ReplyDelete